FEB UMS Kembali Tambah Dua Guru Besar Baru

TVMU.TV - Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) kembali menambah dua guru besar baru.

Dekan FEB UMS, Anton Agus Setyawan menyampaikan bahwa saat ini FEB telah memiliki total tujuh guru besar yang tersebar di berbagai bidang keilmuan, meliputi empat di bidang Manajemen, dua di bidang Ilmu Ekonomi Pembangunan, dan satu di bidang Akuntansi.

Kedua guru besar baru yang akan dikukuhkan yaitu Jati Waskito sebagai Guru Besar Bidang Ilmu Kepemimpinan Organisasi, dab Muzakar Isa sebagi Guru Besar Bidang Ilmu Ekonomi Sumber Daya Alam dan Lingkungan.